Idul Fitri WEB ATAS
MFeC WEB Atas

Ukir Sejarah, Sape Kerrab Ngodeh Tembus Semi Final

K-TV/BUYUNG KURNIAWAN CETAK REKOR: Madura United U16 mampu melaju ke babak Semi Final EPA Liga 1 U16 2024/25. (K-TV/BUYUNG)
K-TV/BUYUNG KURNIAWAN CETAK REKOR: Madura United U16 mampu melaju ke babak Semi Final EPA Liga 1 U16 2024/25. (K-TV/BUYUNG)

 

K-TV | Pamekasan – Madura United U16 mengukir prestasi gemilang dalam Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2024/25. Tim ini dapat tembus ke babak Semi Final.

Kesuksesan tersebut setelah dapat mengalahkan Persib Bandung U16 3-1 di Madura United Training Ground (MUTG), Pamekasan, Minggu (9/2/2025).

Ketiga gol tersebut dilesatkan oleh Ilham Robi Alwahedi Putra, Miraj Rizky Sulaeman, dan Fardan Ary Setyawan.

Hasil tersebut membuat Madura United FC kian kokoh di puncak klasemen Grup A Babak 8 Besar EPA Liga 1 2024/25 dengan koleksi 11 poin.

Jumlah poin tersebut sudah cukup untuk melaju ke fase selanjutnya, walaupun masih menyisakan satu laga terakhir melawan Persija Jakarta U16 di Lapangan Sawangan, Depok, Jawa Barat, Jumat (14/2/2025).

Direktur Utama (Ditut) PT. Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Annisa Zhafarina sangat terharu atas raihan prestasi gemilang itu.

“Ini capaian terbaik. Semoga bisa menyamai atau melampaui Tim Senior musim kemarin,” harapnya.

Sebagai informasi, Madura United dapat menjadi runner-up Liga 1 2023/24 setelah bertarung dalam Championshio Series.

 

Reporter : Moh. Miftahol Arifin

Redaktur : Syahid Mujtahidy

Bagikan

MFeC WEB Bawah
Idul Fitri WEB BAWAH

MFeC WEB Bawah
Idul Fitri WEB BAWAH

Berita terkait

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *