WEB ATAS OPINI
Logo Web Atas
web atas aniv Uniba
psfl

Kembali Dilantik sebagai Anggota DPRD Sumenep, Indra Wahyudi Beri Atensi Khusus terhadap Sektor Pertanian

SEMRINGAH: Indra Wahyudi baru saja dilantik sebagai anggota DPRD Sumenep periode 2024-2029. (K-TV/Taufiq Hidayat)
SEMRINGAH: Indra Wahyudi baru saja dilantik sebagai anggota DPRD Sumenep periode 2024-2029. (K-TV/Taufiq Hidayat)

K-TV | Sumenep – Ketua DPC Partai Demokrat (PD) Sumenep Indra Wahyudi telah resmi menjabat sebagai anggota DPRD Sumenep periode 2024-2029.

Prosesi pelantikan itu bersama 49 anggota baru DPRD setempat berlangsung di Pendopo Keraton, Sumenep, Rabu (21/8/2024).

Indra Wahyudi mampu melenggang ke parlemen setelah merebut satu kursi di Dapil IV meliputi Kecamatan Ambunten, Pasongsongan, dan Rubaru. Dia memperoleh 10.115 suara.

Pada periode ini, Indra sudah memberikan atensi khusus, yakni sektor pertanian.

Menurutnya, sektor tersebut menjadi puluhan bukan semata-mata hanya keinginan dirinya. Melainkan, dia menyerap dari aspirasi masyarakat Sumenep. Salah satunya soal kekurangan pupuk di Kota Keris ini.

“Program pertanian, hasil tani, yang tetap kami jalankan, kebutuhan pupuk yang rasanya agak kurang dan perlu kami perjuangkan,” sebutnya setelah pengambilan sumpah.

Selain itu, politikus binaan Agus Harimurti Yudhoyono ini, juga memberikan perhatian khusu terhadap infrastruktur, terutama di desa-desa.

“Tidak kalah penting perihal infrastruktur di desa-desa, ini juga perlu perjuangkan agar pembangunan semakin merata, seperti itu,” pungkasnya.

Sebagai informasi, periode ini, merupakan masa bakti Indra Wahyudi melalui gedung parlemen, yang keempat.

Reporter : Taufiq Hidayat

Redaktur : Syahid Mujtahidy

Bagikan

web bawah Opini
Logo WEB Bawah
web bawah Aniv Uniba
hari guru BPRS

web bawah Opini
Logo WEB Bawah
web bawah Aniv Uniba
hari guru BPRS

Berita terkait

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *