Logo Web Atas
Web Atas Lomba Opini
Maulid Nabi Muhammad WEB Atas
K-TV Peduli WEB Atas

Aktif sejak Masih Kecil, Melanie Noris: Anak Muda Tidak Boleh Pasif!

INSPIRATIF: Runner up Duta Pelajar Anti Narkoba 2023 Kota Surabaya Melanie Noris (tiga dari kiri) menerima hadiah penghargaan. (K-TV/Ist_Melanie Noris)
INSPIRATIF: Runner up Duta Pelajar Anti Narkoba 2023 Kota Surabaya Melanie Noris (tiga dari kiri) menerima hadiah penghargaan. (K-TV/Ist_Melanie Noris)

K-TV | Surabaya – Melanie Noris, siswi SMA Negeri 22 berhasil menjadi runner up Duta Pelajar Anti Narkoba 2023 Kota Surabaya, yang diadakan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Surabaya.

Mulai aktif mengikuti kegiatan dan lomba sejak Sekolah Dasar (SD), mengantarkan Melanie semakin mengasah skill yang dia miliki ke jenjang sekolah yang semakin tinggi. Memiliki karakter yang ingin selalu mencoba hal baru dan memiliki target dalam hidupnya, menunjukkan kegigihannya dalam mencapai sesuatu.

Perjalanannya menjadi Duta Pelajar Anti Narkoba 2023 diawali dengan keinginan untuk meng-explore kemampuan yang dia miliki di masa SMA. Menjadi pendaftar termuda, tidak menghentikan dirinya meraih mimpi dan bersaing dengan teman-teman yang saat itu terpaut usia di atasnya.

Selain menjadi Duta Pelajar Anti Narkoba 2023, sebelumnya Melanie juga sempat mengikuti Parlemen Remaja, menjadi sutradara Ludruk sebagai megaproyek kelulusan kelas, dan saat ini tengah aktif pada organisasi OSIS dan mengikuti lomba-lomba.

Melanie berbagi sedikit tips kepada anak muda yang ingin aktif, bahwa dalam kehidupan tidak ada yang seimbang, maka mengatur skala prioritas merupakan kunci utama. Ia juga menambahkan, bahwa harus memiliki motivasi yang kuat serta keberanian mencoba sesuatu yang baru.

Kepada K-TV, Melanie Noris menitipkan pesan kepada anak muda terutama perempuan di luar sana. “Jangan pernah stuck dan merasa puas dengan apa yang dicapai saat ini, teruslah mencoba hal-hal yang belum pernah dicoba dan jangan pernah takut gagal. Teruslah konsisten dengan tujuan kalian saat ini,” tuturnya.

Reporter : Rifka Amelia

Redaktur : Hairul Anam

Bagikan

Logo WEB Bawah
K-TV Peduli Web Bawah
Web Bawah Lomba Opini
WEB Bawah Maulid Nabi

Logo WEB Bawah
K-TV Peduli Web Bawah
Web Bawah Lomba Opini
WEB Bawah Maulid Nabi

Berita terkait

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *